MAU SERVICE LAPTOP/KOMPUTER? TIDAK PERLU REPOT BAWA-BAWA LAPTOP/KOMPUTERNYA, KAMI SIAP MELUNCUR KE TEMPAT ANDA

Kamis, 09 Oktober 2014

Cara Merawat Printer Infus

Banyak sekali anggapan bahwa printer yang menggunakan sistem infus akan memperpendek usia printer. Anggapan itu sama sekali tidak benar asalkan kita tahu cara merawat printer dengan benar.
Kami akan memberi sedikit tips untuk merawat printer infus agar awet dan tahan lama:
  1. Pastikan anda memakai tinta isi ulang berkualitas.
  2. Printer tidak boleh dalam keadaan posisi miring atau terbalik.
  3. Posisi botol harus sama tinggi dengan posisi printer.
  4. Ketika dalam proses mencetak, pastikan tutup botol yang kecil terbuka agar tinta dapat mengalir dengan lancar.
  5. Bila ingin memindahkan printer, tutup kedua lubang tutup botol dengan rapat.
  6. Bila hasil cetak bergaris, pastikan anda mensetting printer pada mode Best Quality. Apabila hasil masih bergaris, lakukan head cleaning.
  7. Lakukan isi ulang tinta sebelum tinta di dalam botol benar-benar habis, dan buang tinta buangan jika botol pembuangan sudah hampir penuh.
  8. Sangat tidak disarankan untuk berganti-ganti merk tinta karena dapat membuat head mampet.

Test Page Printer Tanpa Komputer

Jangan bingung jika anda ingin melakukan Test Page Printer tapi komputer anda ngehang. Setelah printer bermasalah maka dilakukan test page. Bagaimana jika tidak ada komputer? Apakah bisa dilakukan print test page tanpa melalui komputer? Bisa, print test page tetap bisa dilakukan tanpa komputer. Cara-caranya berbeda tergantung jenis printer dan merk printer.
 
Print test page untuk printer Epson
  • Epson seri C dan seri R Tekan dan tahan tombol paper/resume kemudian tekan tombol power.
  • Epson seri CX Tekan dan tahan tombol power, kemudian tekan tombol tinta hinga lampu indikator berkedip sekali, selanjutnya lepaskan tombol keduanya.
Print test page untuk printer HP
  • HP seri 3600 dan 3700 Hidupkan printer, tunggu hingga lampu power berhenti berkedip kemudian tekan dan tahan tombol power, selanjutnya buka dan tutup cover panel. Ulangi langkah tersebut 3-4 kali.
  • HP seri HP37XX, HP39XX, D23XX, D24XX Hidupkan printer, tunggu hingga lampu power berhenti berkedip kemudian tekan power switch, buka cover panel sebanyak 5 kali kemudian lepas tombol switch.
  • HP model three in one Hidupkan printer kemudian tekan tombol warna dan cancel secara bersamaan.
Print test page untuk printer Canon
  • Canon seri BJC 1000, BJC 2000, BJC 2100 SP, S100, S200 Tekan dua kali tombol resume.
  • Canon seri IP 1200, IP 1300, IP 1600, 1P 1700, IP 2200 Tekan tombol resume sebanyak 5 kali.

Supaya Printer Dapat Mencetak Lebih Banyak

Pernahkah anda mengalami masalah dalam mencetak lebih boros ?  Kelemahan printer inkjet dibandingan printer laser yaitu printer inkjet lebih sedikit mencetak dokumen dibandingkan printer laser.
 
Namun, dengan beberapa cara anda dapat menghemat penggunaan tinta sehingga dapat mencetak lebih banyak.
  • Pilih setting Draft mode untuk mencetak dokumen jika anda tidak membutuhkan hasil cetak yang berkualitas bagus.
  • Jika anda tidak mementingkan hasil cetak warna, pilih mode Grayscale saat mencetak.
  • Pastikan selalu melakukan Print Preview sebelum mencetak, apalagi jika anda mencetak langsung dari website.
  • Beberapa website memang memiliki printer friendly version tapi masih ada beberapa website yang terlalu lebar jika dicetak di kertas.
  • Matikan printer melalui tombol on/off jangan langsung mematikan dengan mencabut kabel atau mematikan melalui stabilizer.
  • Dengan mencabut kabel atau mematikan melalui stabilizer, cartidge tidak berhenti tepat di tempatnya. Akibatnya tinta cepat mengering atau menyebabkan penyumbatan di head cartridge.
  • Setidaknya gunakan printer untuk mencetak sekali dalam seminggu agar tinta di dalam cartridge tidak mengering.

Tips Sebelum Membeli Printer

Sebelum membeli printer, terkadang kita bingung, mau beli printer merek apa? type apa? bahkan sampai harganya berapa, sedikit saya berikan tips sebelum anda membeli printer, yang perlu di ingat adalah :
 
1. Harga
Harga printer tidak berhubungan dengan kualitas maupun ketahanannya. Harga lebih mempengaruhi fitur yang tersedia pada printer seperti kecepatan mencetak, tersedianya berbagai ukuran kertas untuk mencetak, terdapat slot untuk memory card sehingga printer bisa langsung mencetak dari kamera digital, dan lain sebagainya. Sebaiknya anda memutuskan fitur apa yang paling anda butuhkan agar printer yang anda beli sebanding dengan uang yang akan anda keluarkan.
 
2. Seberapa besar kebutuhan anda untuk mencetak foto atau gambar
Kecuali anda memiliki alasan khusus untuk menggunakan printer laser, printer inkjet menawarkan kualitas terbaik dengan harga lebih murah. Printer inkjet dapat mencetak mulai dari dokumen berbasiskan tulisan hingga foto dengan kualitas bagus.
 
3. Jenis tinta yang digunakan
Hasil cetak dengan empat tinta (cyan, magenta, yellow dan black) sudah cukup bagus bahkan untuk mencetak gambar atau foto sekali pun. Saat ini banyak printer dengan lima atau enam warna tapi coba bandingkan hasil cetakan kedua printer ini. Jika tidak terdapat perbedaan signifikan atau anda tidak memerlukan pencetakan foto dengan hasil yang sangat teliti maka printer dengan empat warna sudah cukup.
 
4. Resolusi
Resolusi pada printer yang disebut dpi (dot per inch) merupakan ukuran kerapatan titik-titik per inch pada hasil cetakan. Semakin tinggi dpi semakin halus hasil cetakan. Namun, umumnya bagi non profesional, tidak mampu membedakan hasil cetakan 600 dpi dan 100 dpi.